.

.
Bismillah ..., Kami Ingin Berbagi Faedah Ilmu Syar'i, MENEBAR SUNNAH & Merajut Ukhuwah di Atas Manhaj Salaf Dalam Meniti Al Haq

BIMBINGAN AQIDAH SHAHIHAH (4)


Adapun hadits-hadits shahih yang menjadi dalil atas 6 prinsip di atas sangat banyak, di antaranya : Hadits shahih terkenal, yang diriwayatkan oleh al-Imam Muslim dalam kitab “Shahih”nya riwayat hadits dari Amirul Mukminin ‘Umar bin al-Khaththab —radhiyallahu ‘anhu —, bahwa Jibril — ‘alaihi salam — bertanya kepada Nabi — shallallahu ‘alaihi wa sallam — tentang IMAN. Maka beliau menjawab,

((الإيمان أن تؤمن بالله وملائكته وكتبه ورسله واليوم الآخر وتؤمن بالقدر خيره وشره))
IMAN adalah engkau beriman kepada Allah, para malaikat-Nya, kitab-kitab-Nya, para rasul-Nya, dan Hari Akhir. Juga engkau beriman kepada taqdir yang baik maupun yang buruk.”
Hadits diriwayatkan oleh al-Bukhari dan Muslim dari shahabat Abu Hurairah.
Enam (6) prinsip/rukun iman ini, bercabang darinya semua yang wajib atas setiap muslim untuk meyakininya, terkait hak Allah, perkara akhirat, dan selainnya dari berbagai perkara ghaib.
dari kitab “AL-‘AQIDAH ASH-SHAHIHAH WA MAA YUDHADDUHA“, asy-Syaikh al-‘Allamah ‘Abdul ‘Aziz bin ‘Abdillah bin Baz rahimahullah
http://www.manhajul-anbiya.net/bimbingan-aqidah-shahihah-4/